08 November 2013

The Raid 2: Berandal di Halaman Muka IMDb


Kaget aja, saat teman kantor berteriak kalo The Raid 2: Berandal ada di halaman muka IMDb. Dan benar. Poster film besutan Gareth Evans itu nangkring di sisi paling kiri deretan trailer film-film baru, bersebelahan dengan the Hobbit: the Desolation of Smaug dan 12 Years a Slave.

Bangga, jelas. Ada kebanggan tersendiri saat melihatnya. Film Indonesia sejajar dengan film Hollywood di situs acuan movie freak tersebut. Mungkin sekuel ini tak lepas dari prekuelnya, The Raid: Redemption yang mendapat apresiasi positif di luar sana. The Raid: Redemption yang kalau di Indonesia diberi judul Serbuan Maut ini dipuji atas penyajian intensitas aksi yang efektif dan koreografi laga yang inovatif.

Kesuksesan The Raid jilid pertama langsung diantisipasi Sony Picture Classic (SPC) dengan membeli hak edar The Raid 2. SPC bakal mengedarkan The Raid 2 di wilayah Amerika Utara dengan menggandeng Stage 6 Films sebagai rekanan. The Raid 2 rencananya akan diputar serentak pada Maret 2014.

The Raid 2 masih mengisahkan tugas Rama (Iko Uwais) dalam memerangi kejahatan. Setelah tugas di apartemen itu selesai, Rama mendapat tugas menyamar dan memasuki sarang sindikat kriminal di Jakarta. Rama berusaha sekuat tenaga melindungi keluarga dan membongkar praktik korupsi di kesatuannya.

The Raid 2 masih disutradari Gareth Evans dan diproduseri Ario Sagantoro melalui PT Merantau Films serta Aram Tertzakian dan Nate Bolotin melalui XYZ Films.

2 comments:

  1. Berandal ada di halamn IMDB krn IP Address kita terdeteksi dari Indonesia dan IMDB menampilkan content yg related dgn Indonesia.

    ReplyDelete
  2. Dgn sedikit trio, says pake IP address kroatia, ternyata the raid 2 masih di depan tuh...

    ReplyDelete